Media Akuntansi

Judul               : Lets Learn Accounting
Sasaran           : Siswa SMA/SMK yang pertama kali mempelajari akuntansi
Tujuan             : Memotivasi siswa agar memiliki keinginan untuk mempelajari akuntansi

Narasi Media Pembelajaran Berbasis Audio

Narator
Dalam mempelajari segala sesuatu pada awalnya tidak ada yang akan terasa mudah. Ada berbagai macam hambatan yang menghadang di depan kita. Rasa malas, acuh, maupun takut untuk mempelajari sesuatu yang baru menjadi penghambat kita untuk memperoleh ilmu yang bermanfaat. Tidak berbeda dengan pertama kali mempelajari akuntansi, dimana yang pertama kali terlintas di benak kita adalah asing dan sulit. Namun ingatlah selalu bahwa kita tidak akan pernah memperoleh kesuksesan jika tidak meraihnya. Demikian juga dengan ilmu, kita tidak akan pernah memahaminya jika tidak mempelajarinya. Kenalilah dan pelajarilah akuntansi, karena tidak kenal maka tidak sayang.
Welcome to the world of accounting.
Pada suatu hari di Bank Mutiara, terjadilah percakapan antara manajer bank dengan salah satu nasabahnya.
Nasabah           : “Begini Bu, menurut catatan saya seharusnya saldo ada di rekening saya sebesar Rp          120.000.000,- tapi kenapa yang ada di rekening Cuma Rp 110.000.000,- saja. Bagaimana ini?”

Manajer             : “Iya. Tenang Ibu, kami akan mengecekkan saldo rekening ini untuk Anda. Mohon Anda tunggu sejenak.”

(Manajer melakukan pengecekan data saldo rekening nasabah)

“ Begini Ibu, ternyata disini ada selisih sebesar Rp 10.000.000,; dari penyetoran yang Ibu lakukan pada tanggal 28 Januari.”

Nasabah            : “Oh jadi begitu ya Bu, lain kali tolong jangan seperti ini lagi ya. Saya tidak terima.”

Sementara itu di toko Pandawa.
Pembeli             : “Bu beli.”
Penjual              : “Iya beli apa?”
Pembeli             : “Beli bolpoinnya 5, bukunya juga 5 ya Bu. Tolong dikasih nota juga.”
Penjual              : “Oke. Tapi kok pake nota segala?”
Pembeli             : “Iya Bu, buat bukti soalnya ini barang titipan.”

Narator:
Dari kedua percakapan diatas bisa kita lihat bahwa kehidupan sehari-hari kita tidak lepas dari kegiatan ekonomi dan akuntansi. Mulai dari transaksi perbankan yang rumit hingga transaksi jual beli sederhana seperti contoh nomor dua diatas, semua bersinggungan dengan dunia akuntansi. Sekarang kalian tahu kan pentingnya akuntansi dalam kehidupan? Tidak hanya teorinya saja, namun juga aplikasinya dalam kehidupan sehari-hari.
Apakah kalian ingin menjadi pegawai bank? Apakah kalian ingin bekerja di perusahaan besar? Atau hanya menjadi ibu rumah tangga? Mari belajar akuntansi, karena tidak pernah ada kata sia-sia dalam belajar.

END


MAU DENGER CONTOH AUDIONYA....KLIK AJA LINK DIBAWAH INI!

Pengen Buat???? Gampang baget….baca infonya dibawah ini!


Aplikasi yang digunakan dalam pembuatan media berbasis audio

1. Proses Recording
Dalam proses recording, kami menggunakan produk Adobe Audition 1.5. Adobe Audition adalah multitrack digital audio recording, editor dan mixer yang memiliki berbagai fasilitas pengolahan suara.

Dengan Adobe Audition Anda dapat merekam suara, memperbaiki kualitas suara, menambahkan berbagai efek suara, dan menggabungkan dengan berbagai track suara menjadi satu track, dan menyimpannya dalam berbagai format.
Tampilan Adobe Audition: 



2. Proses Editing
Dalam proses editing, kami menggunakan software Ulead Video Studio 11. Berikut adalah tampilannya:

 

3. Proses Burning 
Dalam proses burning ke dalam CD kami menggunakan fasilitas burn dalam windows media player.
0 Responses

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.